Toilet atau yang juga sering
disebut WC (water closet) merupakan salah satu bagian penting dalam kamar
mandi. Di Indonesia sendiri ada dua jenis toilet yang sering digunakan yaitu
toilet jongkok dan toilet duduk. Toilet jongkok biasanya digunakan pada kamar
mandi konvensional yang sederhana sedangkan toilet duduk bisa ditemukan di
kamar mandi yang lebih modern dan cenderung mewah.
Jika dilihat dari segi
kepraktisannya dan kemudahannya, tentu saja toilet duduk lebih unggul. Dengan
menggunakan toilet duduk Anda tak perlu lagi menyiramkan air untuk berbilas
setelah buang air seperti halnya saat menggunakan toilet jongkok. Karena pada
toilet duduk sudah mempunyai shower kecil untuk berbilas. Anda hanya perlu
memutar tuasnya saja.
Dari segi kesehatan, banyak orang
yang mengklaim bahwa toilet duduk. Namun toilet jongkok tidak bisa dipakai
semua orang. Misalnya saja untuk penderita wasir, penyandang disabilitas,
lansia maupun orang dengan obesitas tentu tidak bisa memakai toilet jongkok
sehingga toilet duduk pun menjadi alternative yang tepat.
Seiring perkembangan zaman yang
semakin modern pun berpengaruh pada penggunaan jenis toilet. Jika dulu kita
hanya bisa menemukan toilet duduk di gedung perkantoran dan pusat perbelanjaan
saja, kini oilet duduk pun semakin banyak dipakai sebagai toilet rumah. Banyak
orang yang mulai beranjak dari toilet jongkok ke toilet duduk agar kamar
mandinya memiliki kesan lebih modern khas rumah urban.
Sekarang ini kamar mandi tidak
hanya berfungsi sebagai tempat untuk mandi semata. Keberadaannya mulai
mengalami perluasan fungsi. Tak hanya dari segi fungsionalnya saja, kamar mandi
modern jaman sekarang pun sangat mementingkan sisi estetika dengan desain yang
menarik. Sehingga berlama-lama di kamar mandi pun Anda akan merasa nyaman.
Baik toilet
jongkok maupun toilet duduk, semuanya tergantung pilihan Anda. Keduanya
memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Untuk Anda yang berencana
untuk mengganti toilet di rumah, Anda bisa mengecek beragam toilet kamar mandi terbaru di website
American Standard. Salah satu merk ternama untuk urusan toilet ini, memberikan
Anda variasi pilihan toilet yang desainnya mengikuti zaman.
Jadi Anda tim toilet duduk atau
toilet jongkok?
Masing2 ada plus minusnya ya mbk, aku...duduk ok,jongkok ok
BalasHapus